PENGARUH MOTIVASI DIRI TERHADAP PROKRASTINASI AKADEMIK MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI PADA MASA PANDEMI
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya perilaku menunda untuk mengerjakan atau menyelesaikan tugas oleh beberapa mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Riau. Hal itu terjadi dikarenakan motivasi yang ada dalam diri beberapa mahasiswa tersebut berada pada tingkat yang rendah, sehingga mereka melakukan penundaan terhadap pekerjaan atau tugas yang diberikan. Untuk menghindari perilaku prokrastinasi akademik tersebut, dibutuhkan motivasi diri pada mahasiswa dalam pembelajaran agar dapat menyelesaikan tugas dengan segera tanpa menunda-nunda. Penelitian ini merupakan penelitian bersifat deskriptif kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara motivasi diri terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa Pendidikan Ekonomi pada masa pandemi. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner atau angket yang disebarkan melalui google formulir pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi tahun angkatan 2018 dan 2019. Teknik penentuan sampel dilakukan secara acak sederhana. Sampel diperoleh sebanyak 109 mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 82,6% mahasiswa memiliki tingkat motivasi diri yang tinggi, kemudian menunjukkan bahwa 55,9% mahasiswa memiliki tingkat prokrastinasi akademik yang rendah. Analisis regresi linear sederhana menunjukkan bahwa pada tingkat signifikansi 5 persen dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari motivasi diri terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Riau.
Keywords
Full Text:
PDF (BAHASA INDONESIA)References
Adha, A., & Putra, Y.Y. (2019). Hubungan Motivasi Kerja Terhadap Prokrastinasi Kerja Pegawai Negeri Sipil Di Dinas Lingkungan Hidup Kab. Solok. Jurnal Riset Psikologi. Universitas Negeri Padang.
Arifianto, F. (2014). Pengaruh Motivasi Diri dan Persepsi Mengenai Profesi Akuntan Publik Terhadap Minat Menjadi Akuntan Publik Pada Mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Jurnal Nominal, 3(2).
Azhar, F.S. (2013). Self-efficacy, Achievement Motivation, and Academic Procrastination as Predictors of Academic Performance. US-China Education B, 3(11), 847-857.
Candra, U., Eddi, M., & Ninik. (2014). Faktor-Faktor Penyebab Prokrastinasi Akademik Pada Siswa kelas XI SMA Negeri Kabupaterin Temanggung. Indonesian Journal of Guidance and Counseling: Theory and Application.
Danim, S. (2012). Motivasi Kepemimpinan dan Efektivitas Kelompok (Edisi 2). Jakarta: PT Rineka Cipta Utama.
Dewi, W.A.F. (2020). Dampak Covid-19 Terhadap Implementasi Pembelajaran Daring Di Sekolah Dasar. Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan, 2(1), 55-61.
Dhull, I., & Arora, S. (2017)/ Online Learning. International Education & Research Journal (IERJ), 3(8), 32-34. Diperoleh dari : https://www.researchgate.net/publication/332833360_Online_Learning
Enda, A. (2017). Kedudukan Motivasi Siswa dalam Pembelajaran. E-Journal Lantanida 5(2), 93-196.
Ghufron, M.N., Risnawita, R. (2011). Teori-teori Psikologi. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media Group.
Husaini, U. (2013). Manajemen Teori, Praktik, dan Riset Pendidikan. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Luth, T. (2014). Self-Motivation. Diperoleh dari : http://athohirluth.lecture.ub.ac.id/2014/08/self-motivation/comment-page-1/
Mandaku, V., & Aloysius, S. (2017). Pengaruh Motivasi Berprestasi, Locus of Control, dan Manajemen Waktu terhadap Prokrastinasi Akademik. Jakarta Timur: Sekolah Tinggi Ilmu Statistik.
Margareta, R.S., & Wahyudin, A. (2019). Pengaruh Motivasi Belajar, Perfeksionisme, dan Keaktifan Berorganisasi Terhadap Prokrastinasi Akademik dengan Regulasi Diri sebagai Variabel Moderating. Economic Education Analysisi Journal, 8(1).
Maulana, R. (2019). Definisi Prokrastinasi Akademik. Diperoleh dari : https://psikologihore.com/definisi-prokrastinasi-akademik-2019/#pengertian
Maulida, A. (2017). Maksud Motivasi Diri atau Self-Motivation. Diperoleh dari: https://www.dictio.id/t/apa-yang-dimaksud-dengan-motivasi-diri-atau-self-motivation/8226.
Masni, H. (2017). Strategi Meningkatkan Motivasi Belajar Mahasiswa. Jurnal Ilmiah Dikdaya, 5(1), 34-45.
Nakayama, M., Mutsuura, K., & Yamamoto, H. (2014). Impact of Learner’s Characteristics and Learning Behaviour on Learning Performance during a Fully Online Course. Electronic Journal of E-Learning, 12(4), 394–408. Diperoleh dari: https://files.eric.ed.gov/fulltext/EJ1035656.pdf .
Rivai, V. (2013). . Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk Perusahaan Dari Teori Ke Praktek. Bandung: Rajagrafindo Persada.
Rohmah, N. (2015). Psikologi Pendidikan. Yogyakarta: Kalimedia.
Schunk, D.H., Meece, J.R., & Pintrich, P.R. (2014). Motivation in Education: Theory, Research, and Applications (4th Ed). Pearson.
Tamami, A.N.I. (2011). Pengaruh Pola Asuh Orangtua dan Self-Regulated Learning Terhadap Prokrastinasi Pada Siswa MTs N 3 Pondok Pinang. (Skripsi, UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta, Indonesia).
Umam, K. (2012). Perilaku Organisasi. Bandung: CV Pustaka Setia.
Umari, T., Rusandi, M.A., & Yakub, E. (2020). Prokrastinasi Akademik Mahasiswa FKIP Universitas Riau. Jurnal Pendidikan, 11(1), 12-19.
Wattimena, E.P. (2015). Hubungan antara perfeksionisme dengan prokrastinasi akademik dalam menyelesaikan skripsi pada mahasiswa di fakultas psikologi. Jurnal Psikologi.
Wibowo, dkk. (2015). Pendidikan Karakter berbasis kearifan lokal di sekolah (konsep, strategi, dan implementasi). Yogyakarta: Pustaka Belajar.
Wolters, C.A. (2012). Regulation of Motivation: Contextual and Social Aspects. Journal of Education Psychology, 8(12), 265-283. Diperoleh dari : https://journals.sagepub.com/doi/abs/10.1177/016146811111300202 .
DOI: http://dx.doi.org/10.33578/pjr.v6i6.8790
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran)
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
JURNAL PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran)
Secretariat
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Gedung B1, FKIP Universitas Riau
Kampus Bina Widya Km. 12,5 Simpang Baru Panam
Pekanbaru Riau Indonesia 28293
e-mail : pajar@ejournal.unri.ac.id